Friday, September 28, 2007

Ikutan ngantri.......

Siang tadi aku nganterin temenku ke sebuah Universitas swasta di Purwokerto yang sedang mengadakan walk in interview sebuah perusahaan telekomunikasi yang boleh dibilang baru berdiri, dari sekian banyak orang yang ngantri disana adalah temanku sebut saja mas Bayu.
Dia memang punya pengalaman kerja di perusahaan telekomunikasi, sudah tiga tahun dia bekerja tapi dia memutuskan untuk mencoba ikutan ngantri buat daftar walk in interview " siapa tahu nasib lagi mujur " begitu katanya. Dari sekian banyak yang ngantri ada beberapa wajah yang sudah tidak asing lagi bagiku, ya mereka adalah teman lamaku.
Diantara banyaknya antrian tersebut sebagian adalah adalah orang-orang yang memang sudah punya pengalaman kerja, sebagian lagi adalah freshman.
Dalam hati aku berfikir seandainya 50% saja dari antrian ini memutuskan untuk membuka dan memiliki usaha sendiri (TDA) hasilnya pasti " wow " sudah berkurang banyak pengangguran di Indonesia, dan pastinya bertambah banyak orang yang bisa mandiri..........
gimana pembaca yang budiman ada kritik dan saran?

Wednesday, September 26, 2007

Lhaaa Cempulek-ke.....

Wingi tanggal 25 inyong lagi buka blok-e mas eka bakul mie purwokerto, lha nangkono ana link-e mas Adib trus tak waca lhaaaa jebule mas Adib kuwe sadesa karo inyong (Jatibarang-Brebes) trus inyong coba nelpon mas Adib maune sih nganggo bahasa nasional trus di_switch dadi bahasa ngapak2 ben luwih akrab kayak kuwe..... Insya Alloh badanan mengko mampir nang omahe mas Adib (moci bareng ya mas)....

Monday, September 24, 2007

6 Faktor Yang Mempengaruhi Kesehatan Manusia

"Kesehatan Adalah Harta Yang Sangat Berharga Tanpa Kesehatan Tidak Akan Ada Arti Apa-apa, Raihlah Kesehatan optimal untuk anda dan keluarga"

Kita mengetahui bahwa banyak sekali faktor yang mempengaruhi kesehatan manusia , bahkan ada sebuah statistik dari WHO yang menggambarkan bahwa di dunia hanya 15% orang yang benar-benar sakit dan harus dirawat di rumah sakit, 15% lagi adalah orang yang benar-benar sehat, dan 60% selebihnya adalah orang yang sehat tetapi gampang terserang penyakit, yaitu contohnya seperti saya dan anda yang mudah terkena flu, masuk angin, pusing dan lain sebagainya.

Kesehatan manusia dipengaruhi oleh 6 faktor yaitu :
1. Udara
2. Air
3. Makanan & Minuman
4. Keseimbangan Emosi
5. OlahragaTeratur
6. IstirahatCukup

apabila ke enam faktor tersebut terganggu atau bermasalah maka otomatis kesehatan kita juga akan terganggu , mau atau tidak mau, sadar atau tidak kita hidup dizaman penuh polusi dari zat kimia baik itu air, udara maupun makanan dan minuman yang kita konsumsi sehari-hari.

THE POWER OF DREAM

Pembaca, jangan meremehkan imajinasi. Imajinasi bukanlah gambaran kosong atau angan-angan tanpa isi. Sejarah telah membuktikan banyak tokoh terkenal menjadi besar berkat imajinasinya yang luar biasa. Imajinasi ternyata mempunyai kekuatan. Albert Einstein pernah mengatakan, "Energi mengikuti imajinasi".

Tentu saja, Einstein serius dengan ucapannya. Apalagi Einstein mengamini hukum kekekalan energi. Dia sendiri mengaku telah membuktikannya saat dia ditanya bagaimana dia mampu menghasilkan begitu banyak teori spektakuler, dia menjawab imajinasinyalah yang menjadi salah satu bahan bakar dari idenya itu.

Lantas, bagaimanakah imajinasi yang dihasilkan pikiran kita bekerja? Pada prinsipnya, perlu Anda sadari, pikiran kita adalah sebuah magnet yang luar biasa. Pikiran kita mampu menjadi otopilot atas apa yang ingin kita wujudkan, yang kita cita-citakan bahkan yang sekadar kita imajinasikan. Setiap orang boleh mempunyai mimpi akan masa depan. Mimpi menjadi seorang penulis hebat, misalnya, atau menjadi sastrawan, insinyur, dokter, dan sebagainya. Dalam perwujudan mimpi inilah kekuatan imajinasi berperan. Sekali kita merencanakan dan mematrikan imajinasi dalam pikiran kita, fisik kita pun mulai mencari jalan bagaimana merealisasikan apa yang sudah kita pikirkan. Untuk mudahnya, pembaca, ada dua kisah tentang kekuatan imajinasi yang ingin saya ceritakan di sini.

Pertama, kisah hidup Mayor James Nesmeth, seorang tentara yang doyan main golf. Dia begitu tergila-gila dengan golf. Tapi sayang sekali, sebelum menikmati kesempatan itu, dia ditugaskan ke Vietnam Utara. Sungguh sial, saat di Vietnam dia ditangkap oleh tentara musuh dan dijebloskan ke penjara yang pengap dan sempit. Dia tidak diberi kesempatan untuk berinteraksi dengan siapa pun. Situasi pengap, kosong, dan beku itu sungguh menjadi siksaan fisik dan mental yang meletihkan baginya. Untungnya, Nesmeth sadar dirinya harus menjaga pikirannya agar tidak sinting. Dia mulai berlatih mental. Setiap hari, dengan imajinasinya, dia membayangkan dirinya berada di padang golf yang indah dan memainkan golf 18 hole.

Dia berimajinasi secara detail. Dia melakukannya rata-rata empat jam sehari selama tujuh tahun. Lantas, tujuh tahun kemudian, dia pun dibebaskan dari penjara. Namun, ada yang menarik saat dia mulai bermain golf kembali untuk pertama kalinya. Ternyata, Mayor James Nesmeth mampu mengurangi rata-rata 20 pukulan dari permainannya dulu. Orang-orang pun bertanya kepada siapa dia berlatih. Tentu saja, tidak dengan siapa pun. Yang jelas, dia hanya bermain dengan imajinasinya. Tetapi, ternyata itu berdampak pada hasil kemampuannya. Nah, inilah kekuatan imajinasi itu.

Kisah kedua adalah cerita tentang Tara Holland, seorang gadis yang bermimpi menjadi Miss America sejak kecil. Pada 1994, dia berusaha menjajaki menjadi Miss Florida. Sayangnya, dia hanya menyabet runner-up pertama. Tahun berikutnya dia mencoba, tapi lagi-lagi hanya di posisi yang sama. Hati kecilnya mulai membisikkan dirinya untuk berhenti. Bulatkan tekad Tapi, dia bangkit dan membulatkan tekadnya lagi. Dia pindah ke negara bagian lain, Kansas. Pada 1997, dia terpilih menjadi Miss Kansas. Dan di tahun yang sama, dia berhasil menjadi Miss America! Yang menarik, adalah saat Tara diwawancarai setelah kemenangannya, Tara menceritakan bagaimana dia sudah ingin menyerah setelah dua kali kalah di Florida. Tapi, tekadnya sudah bulat.

Selama beberapa tahun kemudian, dia membeli video dan semua bahan yang bisa dipelajari tentang Miss Pagent, Miss Universe, Miss America, dan sebagainya. Dia melihatnya berkali-kali. Setiap kali melihat para diva meraih penghargaan tertinggi, Tara membayangkan dirinyalah yang menjadi pemenangnya. Satu lagi yang menarik dari wawancaranya adalah saat dia ditanya apakah dia merasa canggung saat berjalan di atas karpet merah. Dengan mantap, Tara Holland menjawab, "Tidak sama sekali. Anda mesti tahu saya sudah ribuan kali berjalan di atas panggung itu." Seorang reporter menyela dan bertanya bagaimana mungkin dia sudah berjalan ribuan kali di panggung, sementara dia baru pertama kalinya mengikuti kontes. Tara menjawab, "Saya sudah berjalan ribuan kali di panggung itu... dalam pikiran saya."

Pembaca, dua kisah nyata di atas menceritakan tentang kekuatan imajinasi. Kita memujudkan apa yang kita lihat dalam pikiran kita. Imajinasi adalah energi. Energi yang kalau diolah terus-menerus akan mewujud dalam apa yang kita imajinasikan itu. Kekuasaan boleh memenjarakan fisik, membungkam mulut, tetapi sama sekali tidak bisa memasung imajinasi kita. Dengan kekuatan imajinasi, masa depan akan menjadi milik kita sesuai yang kita cita-citakan. Dengan imajinasi, kita bisa menjadi tuan atas takdir kita, I am the master of my fate.

Stephen Covey dalam 7 Habits mengatakan kita membuat kreasi mental lebih dulu sebelum kreasi fisiknya. Semakin kuat gambaran mental yang kita miliki, semakin besar energi yang kita miliki untuk mewujudkannya. Sebaliknya, jika kita terlalu banyak membayangkan yang buruk dan negatif, kita menarik energi negatif dan kita semakin ter-demotivasi untuk meraihnya. Pepatah Latin mengatakan, Fortis imaginatio generat casum, artinya imajinasi yang jelas menghasilkan kenyataan.

Dengan demikian, jangan sia-siakan kekuatan imajinasi dalam diri kita. Imajinasi mempu menjadi kendaraan kita menuju apa saja yang kita mimpi dan cita-citakan. Imajinasi akan mengumpulkan seluruh energi kita untuk mewujudkannya. Dalam aplikasi sehari-hari, dengan imajinasi, kita membayangkan hal-hal positif yang akan kita lakukan dan membayangkan hal-hal positif yang akan terjadi. Betapa kita akan melihat langkah dan tindakan kita mulai mengarah pada apa yang kita bayangkan. Dan...the dreams will come true!

Sumber: Sukses Berkat Kekuatan Imajinasi oleh Anthony Dio Martin, Psikolog, penulis buku best seller EQ Motivator, dan Managing Director HR Excellency

Friday, September 21, 2007

" Menghitung hari detik demi detik......

Tak terasa sudah hampir 2 tahun aku menjalankan tugas sebagai seorang karyawan outsourcing di sebuah perusahaan Telekomunikasi terbesar di negeri ini. Banyak sudah hal aku lewati canda, tawa, tangis dan banyak lagi.

Saat ini sudah tiba saatnya bagi diriku untuk melangkah ke episode kehidupan selanjutnya, sebuah keputusan yang sudah aku buat " keluar dari pekerjaan ini dan membuka usaha sendiri, ya betul saat ini aku harus full TDA".

Tapi bagiku ini sudah menjadi tekadku, meskipun muncul kekhawatiran dari istriku tapi ini harus aku lakukan jika tidak seumur hidup aku akan jadi orang gajian dan tidak bisa merasakan the freedom of financial.

Otakku akan membeku dan selalu membiarkan semua peluang usaha berlalu begitu saja tanpa adanya rasa penyesalan. Hanya berbekal Alat, Bekerja, Cita2, Doa (ABCD) aku mulai lembaran baru dalam hidupku dengan optimis. Salam sukses buat anda......

Ketika Peluang itu Datang.........

Sadar atau tidak ternyata ketika suatu saat kita menemukan sebuah ide untuk menjalankan bisnis tertentu dan kita laksanakan ide itu, hal yang sangat luar biasa dan di luar dugaan kita akan terjadi. Namun sayangnya banyak diantara kita yang terlalu takut dan banyak itung sana itung sini, memang sih tidak ada yang melarang anda untuk melakukan analisis sebelum memulai usaha. Tapi yang banyak terjadi justru yang kelihatan adalah kekhawatiran2 dan belum2 kita sudah memvonis jangan... jangan....gagal, rugi, bangkrut (dan itulah yang terjadi). Lain halnya dengan orang yang OPTIMIS dan YAKIN bahwa usahanya bakal sukses, ia akan menemukan banyak kesuksesan dan keberhasilan (ingat The Low of Attraction). Bagaimana dengan anda? Silahkan anda buktikan sendiri pasti anda akan melihat begitu banyak ide2 briliant lainnya untuk bisnis di berbagai sektor dengan kata lain kita pasti bisa melihat peluan2 lainnya. Selamat membuktikan

Waspadalah...! Waspadalah...!

Tanpa kita sadari setiap saat, setiap hari udara yang kita hirup, makanan yang kita makan dan air yang kita minum telah terkontaminasi oleh racun. Coba anda pikirkan baik2 listberikut:

1. Bahan pengawet (makanan dan minuman)
2. Rokok.
3. Asap kendaraan bermotor
4. Pewarna makanan
5. Penyedap makanan
6. Pemanis buatan
7. Kaporit
8. Pestisida
9. Narkoba
10.Alkohol
11. Goreng2 an
12. makanan berlemak (kolesterol tinggi)

Adakah diantara anda yang dapat menghindari hal tsb diatas? maybe YES maybe NO. Dari makanan yang kita konsumsi setiap hari bisakah anda menjamin bahwa dia terbebas dari bahan pengawet, pewarna, pemanis buatan, vetsin? minuman dari kran ledeng pun tidak terbebas dari penyeteril air yang biasanya menggunakan kaporit. setiap hari kita juga tidak bisa menghindar dari asap kendaraan bermotor. Berbagai macam zat berbahaya tersebut sadar atau tidak selama bertahun2 telah mengendap dalam tubuhkita terutama dalam usus dan pembuluh darah. usus yang salah satu fungsinya sebagai penyerap saripati makanan tidak bisa menjalankan tugasnya karena telah banyak toxin yang mengendap dalam usus. pembuluh darah yang juga berfungsi sebagai pengangkut oxygen keseluruh tubuh juga terganggu kinerjanya karena banyak sekali zat asing (baca: racun) yang bersarang disepanjang dindingnya, yang berakhir pada penyumbatan pembuluh darah dan seandainya hal itu terjadi di pembuluh darah otak lazim kita sebut STROOKE. Langkah yang harus kita lakukan adalah membersihkan semua toxin yang telah lama bersarang di tubuh kita. (bersambung)
info lengkap bisa menghubungi
untung_rahardjo@telkom.net
HP. 08122996600

Pentingnya Detox bagi kita......

Pembaca yang budiman, pernahkan anda berpikir betapa berharganya kesehatan tubuh kita ini sehingga kita rela melakukan apapun untuk memelihara kesehatan. Mulai dari rajin berolahraga, makan makanan yang bergizi, suplemen, vitamin, dsb. Ada sebuah analogi seandainya tubuh anda ini adalah sepeda motor atau mobil anda, apa yang anda lakukan jika motor anda sudah berjalan sejauh lebih kurang 2000 km? tentu anda akan mengambil tindakan yang sama dengan saya yaitu segera mengganti oli kendaraan anda dengan oli yang baru. Mengapa demikian? tujuannya tidak lain agar kondisi kendaraan anda tetap prima (dan mempunyai nilai jual yang tinggi). Kita semua pemilik kendaraan juga sudah paham betul bahwa lebih baik melakukan perawatan rutin daripada kita harus mengeluarkan ongkos yang lebih besar untuk membiayai ongkos turun mesin misalnya. Untuk bagian body biasanya tak jemu2 kita hampir setiap hari kita bersihkan dengan lap atau agar kelihatan lebih mengkilat kita semprotkan “ kit “. Terhadap kendaraan kita saja kita bisa begitu sayangnya, kita bisa perlakukan istimewa kendaraan kita. bagaimana perlakuan yang anda terapkan terhadap tubuh anda? sudahkan anda melakukan CLEANSING terhadap tubuh anda, agar kondisi tubuh anda tetap prima bahkan hingga diusia senja?

Sebelum kamu mengeluh........

Hari ini sebelum kamu mengatakan kata-kata yang tidak baik,
Pikirkan tentang seseorang yang tidak dapat berbicara sama sekali

Sebelum kamu mengeluh tentang rasa dari makananmu,
Pikirkan tentang seseorang yang tidak punya apapun untuk dimakan.

Sebelum anda mengeluh tidak punya apa-apa
Pikirkan tentang seseorang yang meminta-minta di jalanan.

Sebelum kamu mengeluh bahwa kamu buruk,
Pikirkan tentang seseorang yang berada pada tingkat yang terburuk di dalam hidupnya

Sebelum kamu mengeluh tentang suami atau istri anda,
Pikirkan tentang seseorang yang memohon kepada Tuhan untuk diberikan teman hidup

Hari ini sebelum kamu mengeluh tentang hidupmu,
Pikirkan tentang seseorang yang meninggal terlalu cepat

Sebelum kamu mengeluh tentang anak-anakmu,
Pikirkan tentang seseorang yang sangat ingin mempunyai anak tetapi dirinya mandul

Sebelum kamu mengeluh tentang rumahmu yang kotor karena pembantumu tidak mengerjakan tugasnya, Pikirkan tentang orang-orang yang tinggal di jalanan

Sebelum kamu mengeluh tentang jauhnya kamu telah menyetir,
Pikirkan tentang seseorang yang menempuh jarak yang sama dengan berjalan

Dan disaat kamu lelah dan mengeluh tentang pekerjaanmu,
Pikirkan tentang pengangguran, orang-orang cacat yang berharap mereka mempunyai pekerjaan seperti anda

Sebelum kamu menunjukkan jari dan menyalahkan orang lain,
Ingatlah bahwa tidak ada seseorangpun yang tidak berdosa,,,

Kita semua menjawab kepada Tuhan
Dan ketika kamu sedang bersedih dan hidupmu dalam kesusahan,
Tersenyum dan mengucap syukurlahkepada Tuhan bahwa kamu masih hidup !

Life is a gift
Live it...
Enjoy it...
Celebrate it...
And fulfill it.

Cintai orang lain dengan perkataan dan perbuatan
Cinta diciptakan tidak untuk disimpan atau disembunyikan
Anda tidak mencintai seseorang karena dia cantik atau tampan,
Karena anda Menyayangi dan Mencintai mereka jadilah mereka CANTIK dan TAMPAN
Kecantikan bukan diwajah dan ketampanan bukan digagahnya, tapi cantik dan tampan muncul dari HATI, disebut juga dengan Hati Nurani

Thursday, September 20, 2007

Hikmah dari seekor ayam......

Pagi itu seperti biasa aq berangkat ke tempat aq menimba ilmu, dalam perjalan itu aq melihat seekor ayam yang sedang mencari makan di selokan. Subhanallah! ternyata ayam pun bisa mencari sesuatu yang baik bagi dirinya dari tempat yang kotor. Bagaimana dengan kita? kadang kita secara sadar atau tidak dapat mencari sesuatu yang baik dari tempat yang baik malahan kita seringnya mencari sesuatu yang buruk dari tempat yang baik. semoga kita dibukakan pintu hidayah agar kita mudah menerima atau membaca hikmah disekitar kita. Amien...